Jumat, 25 Maret 2011

Curahan Hati Seorang Ibu

Curahan Hati Seorang Ibu – Apabila aku sudah tua, sudah bukanlah aku yang dulu, harap mengertilah aku, hadapilah aku dengan sabar. Apabila aku dengan tidak sengaja tumpahkan sup di badan sendiri, apabila aku lupa bagaimana untuk mengikat tali sepatu, pikirkanlah dulu waktu kamu kecil bagaimana aku mengajarkan kamu dengan sabar untuk semua itu.
Air Mata Kesedihan

Air Mata Kesedihan, Foto Orang Menangis.

Curahan Hati Seorang Ibu. Apabila aku sekali demi sekali bertanya dengan pertanyaan yang telah membuatmu bosan, harap kamu dapat bersabar dan mendebgarkan kata-kata ku, jangan putuskan pembicaraan aku, waktu kamu kecil, aku tidak dapat untuk tidak mengulang cerita untuk kamu sampai beribu kali, sampai kamu tertidur dengan lelap…

Curahan Hati Seorang Ibu. Apabila aku perlu kamu untuk memandikan aku, tolong jangan kasar terhadap aku, masih ingatkah waktu kamu kecil, dengan berbgai cara aku membujukmu hanya sekedar untuk memandikanmu… mash ingatkah kamu akan hal itu ?

Curahan Hati Seorang Ibu. Apabila apapun yang aku lakukan salah, tolong jangan ketawa dan salahkan aku, pikirkanlah dulu aku dengan sabar menjawab pertanyaan kamu di waktu kecil juga sering diawali dengan kata “kenapa”.

Curahan Hati Seorang Ibu. Apabila diwaktu aku sudah tak mampu untuk bergerak, berjalan, aku berharap kamu mau mengulurkan tangan kamu untuk menolong dan memapahku, seperti mana waktu kamu kecil belajar berjalan, aku menjaga setiap langkah kakimu…
Kasih Sayang Ibu

Kasih Sayang Ibu, Cinta Ibu

Curahan Hati Seorang Ibu. Apabila aku sudah pikun, sering lupa dengan topik pembicaraan kita, tolong berikan aku waktu untuk mengingat kembali, sebenarnya bagi aku, apapun yang dibicarakan itu tidaklah penting, asalkan kamu ada disamping aku untuk menemani aku dan mendengarkan, aku sudah puas…

Curahan Hati Seorang Ibu. Apabila kamu telah melihat aku yang sudah tua, jangnlah kamu bersedih, aku hanya berharap kamu dapat bersabar dengan aku, memahami aku, ingatlah bagaimana dulu waktu kamu kecil, aku mengasuhmu dengan penuh kesabaran, memahami, dan memberikan yang terbaik buat kamu…

Curahan Hati Seorang Ibu. Apabila dulu aku telah memberikan kamu kehidupan, menjadikan kamu manusia yang berguna, serta menemani kamu melalui waktu sampai sekarang ini dan sekarang kamu harus temani jalanku sampai detik terakhir. aku berharap kamu dapat memberi aku kasih sayangmu dan senyumanmu, berilah aku kesabaran dan ketabahanmu untukku, maka aku sudah berterima kasih atas semua ini…

Nah teman-teman, suatu hari kita juga akan tua, maka pikirlah orang tua kita yang sangat berjasa.. suatu hari itu juga akan terjadi kepada kita.

Maaf nih, postingan “Curahan Hati Seorang Ibu” diatas kurang ngena tata bahasanya, maklum… kopas :D

Minggu, 20 Maret 2011

4 Jenis Makanan Pembakar Lemak

Lemak di bagian perut memang sangatlah mengganggu.Selain mengganggu penampilan, ternyata lemak mendalam yang menutupi daerah perut juga lebih mengancam kesehatan daripada lemak di bagian tubuh yang lain.Lemak ini bisa menimbulkan penyakit seperti diabees mellitus tipe 2, penyakit jantung, dan bahkan kanker payudara.Dengan olah raga pun lemak di bagian perut ini akan sangatlah susah dilawan.

Jika olahraga tak mampu mengatasi lemak di perut, cobalah anda mengkonsumsi makanan yang mampu membakar lemak di perut anda.Untuk menyusutkan lemak di perut setidaknya ada 4 macam makanan kunci yang bisa membantu anda untuk menyusutkan lemak di perut tersebut.Inilah makanan yang mampu membakar lemak lebih cepat:

Serat
Makanan seperti oatmeal dan buncis mengandung serat yang tinggi sehingga mampu membantu menyusutkan lemak perut dengan berbagai cara. Makanan ini membuat Anda merasa lebih cepat kenyang daripada makanan rendah serat, dan membutuhkan waktu mencerna lebih lama untuk membuat Anda merasa kenyang.

Protein
Fungsi protein kurang lebih sama dengan serat, yaitu dapat memperpanjang rasa kenyang. Hal ini karena protein membutuhkan lebih banyak kalori untuk dicerna daripada buah-buahan dan sayuran. Salah satu sumber protein yang juga mengandung vitamin B12 adalah telur. Makanan ini penting untuk memecah sel-sel lemak.

Buncis dan kacang-kacangan (kacang merah, kacang panjang, kacang polong, dan lain-lain) juga merupakan sumber protein yang baik dan memiliki manfaat ekstra karena juga diperkaya dengan serat. Meskipun demikian, Anda perlu memilih jenisnya karena kacang yang digoreng lagi juga mengandung lemak jenuh yang tinggi. Sementara itu, kacang yang dipanggang juga mengandung gula.

Enzim
Buah-buahan seperti pepaya dan nanas diperkaya dengan enzim yang dapat membantu memecah protein agar dapat dicerna dengan lebih baik. Makanan yang mengandung enzim, seperti buah segar dan sayuran, memberikan peluang bagi hati dan pankreas untuk mengeluarkan lebih banyak racun. Selain itu, buah-buah tersebut juga mengubah lemak yang tersimpan di perut menjadi tenaga bagi tubuh.

Lemak sehat
Makanan berlemak tidak selalu menyebabkan perut jadi buncit. Hal ini tergantung dari jenis lemak yang Anda konsumsi. Lemak tak jenuh tunggal, misalnya, mampu meningkatkan metabolisme dan mengubah lemak perut menjadi energi.

Makanan yang kaya dengan lemak sehat ini antara lain minyak zaitun dan alpukat. Minyak zaitun secara khusus tidak hanya membantu Anda membakar lemak, tetapi juga membantu menjaga kadar kolesterol tetap dalam batas normal. Anda juga bisa ngemil makanan, seperti kacang almond, yang tidak hanya kaya lemak tak jenuh tunggal, tetapi juga menjadi sumber protein yang memberikan efek membakar lemak. Almond juga membantu mencegah sakit perut akibat lapar.

Makanan Pembangkit Gairah

Setelah bekerja seharian yang menguras tenaga dan fikiran, tentu dalam benak seorang pria ingin cepat pulang kerumah makan dan beristirahat. Kadang ini berbanding terbalik dengan sang istri yang tampak bergairah saat menyambut anda mengenakan lingerie seksi barunya.

Tapi anda tak perlu khawatir, Menurut beberapa studi ada beberapa makanan yang secara cepat mampu meningkatkan gairah bercinta anda.

Berikut makanan-makanan pembangkit gairah:

Cabai

Pedas? Tentu, tapi kandungan capsaicin pada cabai baik untuk melancarkan sirkulasi darah dan dapat menstimulasi syaraf lebih baik yang akan membantu Anda merasa turn on.

Cokelat

Kandungan phenylethylamine dalam cokelat dapat menstimulasi perasaan senang, yang artinya Anda bisa melihat aktivitas bercinta sebagai ide bagus juga.

Asparagus & Alpukat

Kandungan vitamin E pada dua makanan ini dapat membantu melepaskan hormon testosteron, estrogen, dan progesteron yang akan membantu melancarkan sirkulasi darah dan merangsang respons seksual, di antaranya membuat Miss V basah dan klitoris membengkak.

Pisang

Potasium merupakan kunci penguat otot yang akan menggiring orgasme yang ekstra intens.

Semangka

Kandungan phytonutrient citrulline pada semangka dapat meningkatkan oksida nitrat dalam tubuh yang membantu menenangkan nadi darah dan meningkatkan sirkulasinya. Semua itu tentu saja membuat rangsangan seksual terasa lebih dahsyat dari biasanya.

Tiram

Makanan laut satu ini mengandung zinc, sebuah mineral yang membantu tubuh melepaskan hormon testoteron, yang sudah kita sadari membantu meningkatkan libido.

Buah delima

Antioksidan yang terdapat pada buah delima mampu meningkatkan aliran darah dalam tubuh. Hasilnya? Alat genital pun menjadi lebih sensitif.

Minuman anggur merah

Selain membuat tubuh lebih rileks, kandungan resveratrol atau antioksidannya membantu meningkatkan aliran darah dan sirkulasi darah sesudah dan seusai intercourse.

Ikan salmon dan kenari

Dua makanan ini kaya akan asam lemak omega-3 yang membantu memproduksi hormon seks. Begitu juga labu dan biji rami.

Vanila

Setelah makan malam, mengapa tidak mengonsumsi es krim vanilla. Selain menstimulasi kinerja urat-urat syaraf, vanila juga membantu sensasi seksual terasa lebih baik.

Jenis Makanan Alami Penyehat Otak

Ogan terpenting dalam tebuh kita adalah otak. Otak yang sehat akan berdampak baik untuk menunjang aktivitas, membantu kita lebih fokus dan meningkatkan konsentrasi dalam melakukan aktivitas sehari-hari.

Otak yang kurang sehat akan mengakibatkan konsentrasi yang menurun, kemampuan mengingat yang lemah dan sering tidak fokus. Ini dapat terjadi jika otak tidak mendapatkan ‘makanan’ atau nutrisi yang cukup.

Untuk itu kita sangat perlu memperhatikan kebutuhan otak kita dengan cara mengkonsumsi makanan yang dapat meningkatkan daya kerja otak:

Berikut makanan alami yang dapat menyehatkan otak:

1. Ikan
Ikan merupakan sumber protein hewani yang paling tinggi. Ikan jenis salmon dan tuna mengandung asam lemak omega-3 yang penting untuk proses pertumbuhan dan melindungi perkembangan otak. ASam lemak omega-3 juga menurunkan resiko terkena dementia dan penurunan mental. Mengkonsumsi banyak ikan sejak kecil mengurangiresiko kepikunan di usia lanjut.

2. Kafein
Tidak selamanya meminum kopi atau teh buruk untuk tubuh. Selama jumlah yang dikonsumsi tidak berlebihan tentunya akan membawa manfaat untuk tubuh Anda. Kafein yang terkandung di dalam kopi ataupun teh bisa membuat Anda berkonsentrasi dan
fokus. Otak Anda akan berada dalam posisi ‘terjaga’ setelah meminumnya.

3. Sarapan sebagai Bahan Bakar Otak
Sering melewatkan sarapan? Mulai rubah kebiasaan itu. Sarapan dapat meningkatkan daya ingat jangka pendek dan juga membuat Anda dalam keadaan fokus. Pastikan anak Anda tidak pernah melewatkan sarapan meskipun hanya setangkup roti dan segelas
susu. Agar si kecil fokus saat belajar di sekolah. Sarapan tidak perlu banyak namun sebaiknya mengandung protein yang cukup.

4. Gula Meningkatkan Waspada
Gula yang dimaksud bukanlah gula yang biasa Anda tambahkan ke dalam minuman atau makanan, melainkan glukosa yang Anda dapat dari makanan. Gula yang berasal dari karbohidrat ataupun buah-buahan. Makanan manis inibisa memicu memori jangka pendek dan proses berpikir spontan Anda.

5. Kacang dan Cokelat
Konsumsi sedikit cokelat dan kacang setiap hari sangat dianjurkan. Karena bisa memenuhi kebutuhan vitamin E serta antioksidan yangdiperlukan oleh tubuh. Vitamin E yang cukup bisa mencegah terjadinya penurunan kognitif yang berkaitan dengan bertambahnya usia.

6. Blueberry
Seperti yang telah dilansir webMD, blueberry mampu melindungi otak dari stres oksidatif dan mengurangi efek dari kondisi yangberkaitan dengan penyakit usia seperti Alzheimer dan juga dementia.

Makanan-makanan yang disebutkan sebelumnya tidak akan maksimal jika pola hidup yang Anda terapkan masih saja berantakan. Waktu tidur yang cukup akan memberikan otak Anda waktu untuk beristirahat agar siap memulai aktivitas esok hari. Dan olah raga yang teratur bisa membuat Anda lebih rileks dan suplai oksigen ke otak pun akan cukup.

Selasa, 15 Maret 2011

Mulailah Hidup Sehat

Memulai Pola Hidup Sehat.Sebagai bentuk dari proses tumbuh dan berkembang, manusia memerlukan pola hidup sehat untuk meningkatkan kualitas diri agar dapat hidup lebih lama dengan sehat dan mandiri. Kehidupan yang lebih baik juga nantinya akan didapat jika manusia mampu memenuhi kebutuhan tubuhnya dengan sumber makanan yang sehat dan tidak terkontaminasi bahan makanan kimia yang dapat merusak fungsi organ tubuh mereka. Berbicara tentang pola hidup sehat, hal ini tidak hanya memfokuskan pada sumber makanan sehat, namun juga terkait dengan kebiasaan sehat dalam menjalani kehidupan serta tidak kalah penting adalah kepemilikan pola pikir positif. Manusia yang memandang kehidupan dengan lebih optimis, diyakini sangat mempengaruhi kondisi kejiwaan yang pada akhirnya membebaskan mereka dari beban pikiran yang mungkin dialaminya sehingga mampu menghindarkan penyakit yang biasanya juga disebabkan oleh munculnya beban pikiran, stres, dan kecemasaan dalam kehidupan mereka.

Manusia tentunya disibukkan dengan beragam aktivitas yang merupakan konsekuensi atas pemenuhan kebutuhan hidup mereka. Aktivitas tersebut beragam, termasuk salah satunya dengan bekerja yang ditujukan untuk memperoleh hasil dalam memenuhi kebutuhan hidup mereka. Namun terkadang manusia lupa bahwa tubuh pun membutuhkan asupan gizi yang sehat demi menyeimbangkan aktivitas mereka yang sangat padat dan beragam tersebut. Beberapa kebiasaan hidup manusia yang kurang baik juga menjadi pemicu gagalnya pola hidup sehat karena mereka tidak memperhatikan pentingnya asupan tersebut bagi tubuh.

Untuk itu, manusia disarankan untuk mengkonsumsi makanan sehat dan bergizi karena hal itulah yang sangat dibutuhkan tubuh, terlebih jika badan dalam keadaan capek atau sakit. Untuk mendapatkan makanan bergizi, hal ini tidak berarti harus mengkonsumsi makanan mahal. Makanan yang diperoleh dengan harga terjangkau pun dapat dikategorikan sebagai makanan sehat mengingat makanan tersebut dibuat dari bahan yang tidak banyak menggunakan bahan kimia dan berasal dari tumbuhan segar. Tidur cukup juga menjadi alternatif untuk menciptakan pola hidup sehat karena pada saat manusia melakukan ini, otot dan otak yang selama ini bekerja dapat relaksasi dan beristirahat. Selain itu, olahraga yang rutin juga bisa membantu untuk menurunkan lemak dan kolesterol sehingga timbunan lemak yang memicu timbulnya penyakit dapat dihindari. Tidak membiasakan diri untuk merokok, mengkonsumsi alkohol dan kafein juga mampu melindungi tubuh dari bahaya nikotin yang jelas merusak sistem pernafasan dan jantung manusia.

Saat pikiran berada posisi rileks dan selalu berpikir positif, hal-hal baik akan selalu dating. Tidak ada perasaan cemas, marah, dan penyakit hati lainnya menjadikan manusia menjadi lebih optimis dalam menghadapi hidup. Manusia pun akan lebih siap saat mendapat permasalahan sehingga beban pikiran pun kecil. Manusia dengan beban pikiran yang berat kemungkinan akan mengalami penyakit seperti tekanan darah tinggi lebih besar dibanding dengan orang yang lebih rileks. Pola hidup sehat inilah yang perlu diupayakan oleh manusia baik yang masih remaja maupun tua demi menciptakan kehidupan yang lebih baik.

Hidup lebih terarah, nyaman, dan bahagia tentunya akan dirasakan jika manusia sehat secara lahir dan batin. Kesehatan jasmani menjadikan manusia mempunyai kesempatan untuk mencapai usia harapan hisup lebih tinggi. Sementara kesehatan batin akan menjadikan manusia lebih optimis dalam menatap masa depan. Semua hal tersebut dapat terwujud jika manusia mau mengaplikasikan pola hidup sehat.


==========================================================================

 Search result :


Saatnya Memulai Hidup Sehat | Prinsip dan Kiat Sukses
Sudahkah anda memulai pola hidup sehat? Berikut cara dan gaya hidup sehat yang mudah untuk dilakukan.

Mengenal Anatomi, Memulai Hidup Sehat
Mengenal Anatomi, Memulai Hidup Sehat, Aug 24, '08 7:28 AM for everyone. Dalam satu materi tulisan saya yang lumayan panjang, seorang penilai menganggap

HIDUP SEHAT TANPA ROKOK :: Kiat Memulai Hidup Sehat Tanpa Rokok
Ada banyak cara yang bisa dilakukan untuk memulai hidup sehat tanpa rokok. Yang menjadi persoalan adalah sejauh mana komitmen seseorang untuk berniat

Saatnya Memulai Hidup Sehat
Tak perlu hidup dalam keraguan dan ketidakpercayaan diri. Bertahanlah dalam menghadapi suatu masalah dan bulatkan tekad Anda untuk menyelesaikan segera.

9 Tips Jitu Memulai Hidup Sehat
Sedang mulai berdiet? Mungkin Anda merasa sedikit kerepotan karena harus mulai cermat memilih makanan. Padahal dengan sedikit kejelian

Mari Memulai Hidup Sehat Kita .
Hilaludinwahid.com - Seperti halnya yang lain, saya juga memiliki rutinitas keseharian yang cukup melelahkan, Sehingga waktu olahragapun

Memulai hidup sehat
Memulai hidup sehat. Tak terasa udah masuk bulan Oktober… terakhir nulis di blog ini bulan Juli… wew, lama juga

Memulai Hidup Sehat Dari Jiwa Yang Sehat
 Bagi saya cukup memulai hidup sehat dari jiwa yang sehat".Memang bertentangan dengan slogan legendaris yang dalam artian bebasnya kira

9 Tips Jitu Memulai Hidup Sehat
Untuk bisa mendapatkan makanan yang sehat dan seimbang, Anda bisa mengikuti 9 tips dalam memilih mak...

Seperti apa anda memulai hidup sehat?
Seperti apa anda memulai hidup sehat? filed in KESEHATAN on Apr.25, 2010. Hidup sehat adalah salah satu resolusi Anda di tahun ini?

Minggu, 13 Maret 2011

Kegagalan Kunci Kesuksesan

Ketika kita diberi tanggung jawab oleh guru ataupun atasan kerja kita, yang pertama kali ada dalam pikiran kita adalah apakah kita mampu untuk melaksanakan tanggung jawab yang diberikan kepada kita. Selain itu kita juga sering kali berpikir apakah hasil akan baik dan sesuai dengan yang dinginkan. Masih banyak pertanyaan-pertanyaan lain yang mewakili ketidakyakinan atau dengan kata lain ketidakpercayaan diri kita dalam melakukan segala hal.

Ketidakyakinan kita itu terasa sangat nyaring terdengar di benak kita, apakah kita akan menyerah dan berhenti untuk mencapai sebuah tujuan? Atau bahkan kita memilih untuk tidak melakukan kegiatan apapun?

Pertanyaan-pertanyaan ini jelas menunjukkan bahwa anda merupakan orang yang mudah menyeraha. Padahal, orang-orang yang sukses merupakan orang yang tidak pantang menyerah dan tidak takut akan kegagalan dan berani mengambil segala resiko. Bahkan, orang-orang yang sukses seringkali memilih suatu hal yang beresiko tinggi, karena mereka yakin bahwa suatu yang beresiko tinggi akan membuahkan hasil yang luar biasa yang tentunya jauh lebih besar dari pada memilih sesuatu yang resikony yang rendah atau bahkan tidak ada resikonya sama sekali.

Mereka tidak takut akan gagal. Tidak ada dalam kamus orang-orang sukses bahwa kegagalan membuat segala sesuatunya menjadi masalah. Bahkan akan membuat masa depan menjadi berantakan. Tidak ada sama sekali hal itu dalam benak orang-orang yang sukses. Bagi mereka, kegagalan merupakan bentuk pengalaman yang berharga. Kegagalan merupakan guru paling berharga untuk meraih sebuah kesuksesan.

Oleh karena itu, marilah dari sekarang kita membiasakan diri untuk berani dalam bertindak dan tidak takut akan membuat kesalahan. Jangan takut pula untuk berpendapat karena dalam kaitannya dengan pendapat seseorang, tidak ada ide atau pemikiran seseorang yang salah. Asalkan masuk akal, semua ide atau pemikiran dapat dibenarkan.

Semangatlah dalam melakukan segala sesuatu. Jangan takut apa yang kita perbuat akan salah. Jangan takut pula bahwa apa yang akan dan telah kita lakukan akan gagal. Apabila benar hasil yang kita capai gagal, maka jadikan kegagalan itu sebagai pelajaran bagi kita sehingga di lain kesempatan kita bisa memperbaiki langkah-langkah yang mungkin tidak sesuai.

Ingat, bahwa kegagalan adalah suatu bentuk kesuksesan yang tertunda. Maka, kita jangan takut jika mendapatkan suatu kegagalan dalam melakukan suatu aktivitas atau kegiatan.

Terus semangat buat kalian semua, semoga apa yang anda impikan dan inginkan bisa tercapai dan mudah untuk mendapatkannya. Amien

Sedikit cerita tentang sebuah usaha untuk berhasil dari saya, semoga bisa bermanfaat buat kalian pembaca sekalian.